BERITA (NEWS)
A. SEJARAH BERITA
-
Kata BERITA sebenarnya berasal
dari bahasa sansekerta "VIRIT" atau dalam bahasa inggris disebut
"WRITE" yang sebenarnya berarti "TERKADI" atau
"ADA". Beberapa orang juga ada yang meyebut kata ini dengan kata
"VRITTA" yakni "KEJADIAN" atau "YANG SEDANG
TERJADI".
-
Sedangkan menurut kamus besar bahasa
indonesia "BERITA" adalah cerita atau keterangan mengenai kjadian
atau peristiwa yang hangat.
B.
DEFINISI BERITA
Berita adalah informasi baru atau
informasi mengenai sesuatu yang sedang terjadi, disajikan lewat bentuk cetak,
siaran, Internet, atau dari mulut ke mulut kepada orang ketiga atau orang
banyak. News (berita) mengandung kata new yang berarti baru. Secara singkat
sebuah berita adalah sesuatu yang baru yang diketengahkan bagi khalayak pembaca
atau pendengar. Dengan kata lain, news adalah apa yang surat kabar atau majalah
cetak atau apa yang para penyiar beberkan.
Berita menurut beberapa ahli:
Menurut Dean M. Lyle Spencer
: Berita adalah suatu kenyataan atau ide yang benar yang dapat menarik
perhatian sebagian besar dari pembaca.
Menurut Willard C. Bleyer : Berita adalah sesuatu yang termasa ( baru ) yang dipilih oleh wartawan untuk dimuat dalam surat kabar. Karena itu ia dapat menarik atau mempunyai makana bagi pembaca surat kabar, atau karena ika dapat menarik pembaca - pembaca tersebut.
Menurut Willard C. Bleyer : Berita adalah sesuatu yang termasa ( baru ) yang dipilih oleh wartawan untuk dimuat dalam surat kabar. Karena itu ia dapat menarik atau mempunyai makana bagi pembaca surat kabar, atau karena ika dapat menarik pembaca - pembaca tersebut.
Menurut William S Maulsby :
Berita adalah suatu penuturan secara benar dan tidak memihak dari fakta yang
mempunyai arti penting dan baru terjadi, yang dapat menarik perhatian pembaca
surat kabar yang memuat berita tersebut.
Menurut Eric C. Hepwood : Berita adalah laporan pertama dari kejadian yang penting yang dapat menarik perhatian umum
Menurut Dja’far H Assegaf : Berita adalah laporan tentang fakta atau ide yang termasa ( baru ), yang dipilih oleh staff redaksi suatu harian untuk disiarkan, yang dapat menarik perhatian pembaca. Entah karena luar biasa, entah karena pentingnya, atau akibatnya, entah pula karena ia mencakup segi – segi human interest seperti humor, emosi dan ketegangan.
Menurut J.B. Wahyudi : Berita adalah laporan tentang peristiwa atau pendapat yang memilki nilai penting, menarik bagi sebagian khalayak, masih baru dan dipublikasikan melalui media massa periodik.
Menurut Amak Syarifuddin : Berita adalah suatu laporan kejadian yang ditimbulkan sebagai bahan yang menarik perhatian publik media massa.
Menurut Charnley, 1975 : News is the timely report of fact or opinion, to hold interest or importance, or both, for a considerable number of people.
Menurut Neal, 1968 : trends, situations, conditions, and interpretations are news.
Menurut english, 1968 : asal ada fakta, selera dan khalayak sudah ada berita.
Menurut Eric C. Hepwood : Berita adalah laporan pertama dari kejadian yang penting yang dapat menarik perhatian umum
Menurut Dja’far H Assegaf : Berita adalah laporan tentang fakta atau ide yang termasa ( baru ), yang dipilih oleh staff redaksi suatu harian untuk disiarkan, yang dapat menarik perhatian pembaca. Entah karena luar biasa, entah karena pentingnya, atau akibatnya, entah pula karena ia mencakup segi – segi human interest seperti humor, emosi dan ketegangan.
Menurut J.B. Wahyudi : Berita adalah laporan tentang peristiwa atau pendapat yang memilki nilai penting, menarik bagi sebagian khalayak, masih baru dan dipublikasikan melalui media massa periodik.
Menurut Amak Syarifuddin : Berita adalah suatu laporan kejadian yang ditimbulkan sebagai bahan yang menarik perhatian publik media massa.
Menurut Charnley, 1975 : News is the timely report of fact or opinion, to hold interest or importance, or both, for a considerable number of people.
Menurut Neal, 1968 : trends, situations, conditions, and interpretations are news.
Menurut english, 1968 : asal ada fakta, selera dan khalayak sudah ada berita.
C. Jenis -jenis berita
-
Straight
news adalah Berita langsung apa adanya. di tulis
secara singkat dan lugas.
a. Hard News:
yakni berita yang memiliki nilai lebih dari segi aktualitas dan kepentingan
atau amat penting segera diketahui pembaca. Berisi informasi peristiwa khusus
(special event) yang terjadi secara tiba-tiba.
b. Soft News,
nilai beritanya di bawah Hard News dan lebih merupakan berita pendukung.
-
Depth
news adalah Berita mendalam di kembangkan dengan
pendalaman hal-hal yang ada di bawah suatu permukaan.
-
Investigation
news
adalah Berita yang di kembangkan berdasarkan penelitian atau penyelidikan dari
berbagai sumber.
-
Interpretative
news
adalah Berita yang di kembangkan dengan pendapat atau penilaian
penulisnya/reporter.
-
Opinion
news
adalah Berita mengenai pendapat seseorang seperti tokoh,ahli,cendekiawan
mengenai sesuatu.
-
Comprehensive news
: Laporan tentang fakta yang bersifat menyeluruh ditinjau dari berbagai aspek
-
Feature
story : Penulis menyajikan suatu pengalaman pembaca yang lebih
bergantung pada gaya menulis dan humor dari pada pentingnya informasi yang
disajikan.
-
Editorial writing :
Pikiran sebuah institusi yang diuji didepan sidang pendapat umum. Penyajian
fakta dan opini yang menafsirkan berita penting yang mempengaruhi pendapat
umum.
D. Unsur penting dalam berita
-
WHAT (Apa) topik dari suatu berita tersebut apakah
kejadian atau peristiwa.
-
WHO
(Siapa) pelaku penting dalam peristiwa
tersebut.
-
WHEN
(Kapan) peristiwa itu berlangsung.
-
WHERE
(Dimana) tempat kejadian peristiwa tersebut.
-
WHY (kenapa)
yaitu pertanyaan untuk mengetahui
bagaimana sebuah peristiwa
dapat terjadi.
-
HOW (Bagaimana) kejadian itu dapat terjadi.
E. Sifat Berita
-
Aktual (baru). Hal-hal yang baru lebih memiliki nilai berita
dibandingkan hal-hal yang terjadi sudah lama.
Contoh: Sabtu,
13/10/2012 07:02 WIB,Kondisi Labil, 'Sopir Bikini' Novi Amilia Masih Dirawat di
RS Polri
-
Jarak (jauh/ dekat). Khalayak lebih
tertarik akan kejadian yang terjadi di sekitar mereka dibandingkan dengan
kejadian di tempat yang lebih jauh.
Contoh: gempa dan tsunami yang terjadi di aceh, indonesia dibanding kejadian gempa
di luar negri.
-
Penting. Sesuatu menjadi berita saat dianggap penting, karena
berpengaruh pada kehidupan langsung
contoh: UU larangan merokok.
-
Akibat. Sesuatu menjadi berita karena memiliki dampak yang
besar, contoh: penayangan film Fitna di situs YouTube.
-
Pertentangan/ konflik. Suatu berita
menjadi sebuah pertentangan atau menyebabkan konflik.
Contoh: Fenomena Tawuran antar Pelajar
-
Seks.
Contoh: seperti perceraian, perselingkuhan, dan lain sebagainya
-
Ketegangan.
Contoh: seperti saat-saat pelantikan presiden.
-
Kemajuan-kemajuan. Inovasi baru atau perubahan.
Contoh:
Galaxy S3 Mini Resmi Diluncurkan
-
Emosi, segala sesuatu yang apabila dikabarkan akan membuat
marah, sedih,
Contoh: Gajah Sumatera
Mati Lagi, Diduga Diracun
-
kecewa. segala sesuatu yang apabila dikabarkan akan membuat
khalayak menjadi kecewa.
-
Humor.pemberitaan tentang segala sesuatu yang bersifat
menghibur atau humoris
Contoh: program anak-anak
F. SYARAT –SYARAT
BERITA
-
Kejujuran: apa yang dimuat dalam berita harus merupakan
fakta yang benar-benar terjadi. Wartawan tidak boleh memasukkan fiksi ke dalam
berita.
-
Kecermatan: berita harus benar-benar seperti kenyataannya
dan ditulis dengan tepat. Seluruh pernyataan tentang fakta maupun opini harus
disebutkan sumbernya.
-
Keseimbangan:Agar berita seimbang harus diperhatikan:
tampilkan fakta dari masalah pokok
jangan memuat informasi yang tidak relevan
jangan menyesatkan atau menipu khalayak
jangan memasukkan emosi atau pendapat ke dalam berita tetapi ditulis seakan-akan sebagai fakta
tampilkan semua sudut pandang yang relevan dari masalah yang diberitakan
jangan gunakan pendapat editorial
tampilkan fakta dari masalah pokok
jangan memuat informasi yang tidak relevan
jangan menyesatkan atau menipu khalayak
jangan memasukkan emosi atau pendapat ke dalam berita tetapi ditulis seakan-akan sebagai fakta
tampilkan semua sudut pandang yang relevan dari masalah yang diberitakan
jangan gunakan pendapat editorial
-
Kelengkapan dan
kejelasan:Berita yang lengkap adalah
berita yang memuat jawaban atas pertanyaan who, what, why, when, where, dan
how.
-
Keringkasan:Tulisan harus ringkas namun tetap jelas yaitu
memuat semua informasi penting.
G.
UNSUR-UNSUR PEMBENTUK BERITA
-
Penting
(significance), yaitu kejadian yang dapat mempengaruhi orang banyak atau
kejadian yang punya dampak terhadap kehidupan para pembaca.
Contoh: 1998
Gelombang Reformasi dan Lengsernya Soeharto
-
Besar
(magnitude), yaitu kejadian yang menyangkut angka-angka berarti bagi kehidupan
orang banyak atau kejadian yang dapat berakibat dijumlahkan dalam rangka
menarik buat pembaca.
Contoh: berita
peluncuran buku inspirasi
dari salahsatu pengusaha terbesar, paling berpengaruh, dan hebatnya super
idealis di Indonesia, Chairul
Tanjung, CEO dari Trans Corp
-
Waktu
(timeless), yaitu kejadian yang menyangkut hal-hal yang baru terjadi atau baru
ditemukan.
Contoh:
berita tentang Foto
Satelit Terbaru Reaktor Nuklir Fukushima Jepang
-
Dekat
(proximity), yaitu kejadian yang dekat bagi pembaca. Kedekatan ini bisa
bersipat geografis ataupun emosional.
Contoh: Khalayak,
pembaca yang bertempat tinggal di akarta tentu lebih memiliki harian atau
membaca berita seputar lingkungan jakarta dibanding keadaan atau kejadian di
luar jakarta
-
Tenar/populer,
luar biasa (prominence), menyangkut hal-hal yang terkenal atau sangat terkenal
oleh pambaca.
Contoh: E-paper
Plastik Fleksibel Pertama di Dunia dari LG
H.
Pengertian
Bahasa Jurnalistik Dari Berbagai Ahli
-
Prof. F. Wojowasito: bahasa jurnalistik adalah bahasa komunikasi
massa sebagai tampak dalam harian-harian dan majalah-majalah
-
Rosihan Anwar : bahasa jurnalistik adalah satu ragam bahasa yang
digunakan wartawan yang memiliki sifat-sifat khas singkat, padat, sederhana, lancar,
jelas, lugas dan menarik
-
M. Wonohito (bahasa surat kabar): bahasa jurnalistik adalah suatu
jenis bahasa tertulis yang memiliki sifat-sifatnya dengan bahasa sastra, bahasa
ilmu atau bahasa buku pada umumnya.
-
Kurniawan Junaedhie (Ensiklopedi Pers Indonesia): bahasa
jurnalistik adalah Bahasa yang digunakan oleh penerbitan pers. Bahasa yang
mengandung makna informatif, persuasif, dan yang secara konsensus merupakan
kata-kata yang bisa dimengerti secara umum, harus singkat tapi jelas dan tidak
bertele-tele.
-
Moh. Ngafeman (kamus jurnalistik AZ): bahasa jurnalistik adalah
bahasa komunikasi massa dengan pilihan kosakata yang sederhana agar dapat
dipahami oleh segenap lapisan masyarakat.
SUMBER
·
Putra, R. Masri Sareb. 2006. "Teknik Menulis Berita dan Feature".
Jakarta: Indeks.
·
Ishwara, Luwi. 2005. "Catatan-Catatan Jurnalisme Dasar".
Jakarta: Penerbit Buku Kompas.
·
Budiman, Kris. 2005. "Dasar-Dasar Jurnalistik: Makalah yang
disampaikan dalam Pelatihan Jurnalistik".Info Jawa 12-15 Desember
2005. Dalam www.infojawa.org.
SUMBER
LAIN
<http://hafizansyari.blogspot.com/2008/11/syarat-berita-dalam-dunia-jurnalistik.html>
Tidak ada komentar:
Posting Komentar